Langsung ke konten utama

Merawat Mesin Jahit Industri

Di gunakan untuk industri garmen dan konveksi dalam skala besar

Mesin Jahit Industri di definisikan sebagai mesin heavy duty dengan kemampuan digunakan dalam bekerja selama 24 jam tanpa henti dalam 6 hari kerja.

Dengan kemampuan serta produktivitasnya membuat mesin ini di gunakan sebagai alat jahit produksi masal dalam jumlah banyak dalam industri konveksi pakaian, baju, sepatu, Tas dan industri tekstil secara umum.

Kecepatan jahitnya minimal 4500 jahitan hingga 7000 jahitan permenit menjadi pilihan, karena kemampuan menjahitnya minimal 6 kali mesin jahit portabel atau mesin jahit rumah tangga.

Perlu perawatan berkala dan rutin agar kinerja mesin jahit industri tetap bekerja secara optimal dan maksimal, tanpa pemeliharaan mengakibatkan kerusakan yang fatal, tentu saja merugikan pemilik usaha.

Adapun yang perlu di lakukan adalah:

Pembersihan Rutin 

Pembersihan rutin wajib di jalankan, dengan orang yang mempunyai kemampuan dan pengetahuan teknis mendetail dari mesin jahit industri. Tidak bisa menyuruh orang tanpa pengalaman. 

Beberapa bagian yang harus di bersihkan antara lain:

Penampung kotoran bagian bawah

Kotoran serat dan bekas benang putus ditampung dibawah mesin

Penampung kotoran bagian bawah biasanya terletak di bagian bawah mesin jahit industri dekat dengan bak penampung oli mesin jahit.

Kotoran yang paling umum didapat adalah:

  • Serat kain bekas jahitan yang terlepas dalam bentuk serat serat halus.

  • Sisa benang yang terputus dalam sekoci bawah ketika proses menjahit.
Kotoran yang terkumpul, bisa berakibat mesin menjadi berat dan menghambat proses menjahit.

Membersihkan Debu Dinamo

Dinamo mesin jahit rawan kotor oleh debu dan serat kain

Dinamo penggerak mesin jahit mempunyai daya minimal 250watt yang rawan akan panas dan hubungan pendek bila tidak di rawat secara berkala.

Debu debu kotoran di sekitar dinamo perlu di bersihkan menggunakan kuas sehingga tidak masuk ke dalam dinamo.

Debu yang menempel membuat dinamo mesin jahit industri mudah panas, menyedot daya listrik yang lebih boros karena menghambat perputaran dan sirkulasi udara dinamo.

Bila Dinamo rusak, bukan hal yang mudah mencari penggantinya yang baru, karena jarang di jual secara terpisah, melainkan dalam satu paket dengan mesin jahit industri.

Pengisian Rutin Olie Mesin Jahit

Kapasitas bak olie mesin jahit adalah 1 liter

Mesin jahit industri typenya adalah mesin terendam oli, tujuannya mendinginkan mesin dan bekerja dalam kecepatan tinggi tanpa kuatir overheat atau kepanasan yang berakibat kerusakan bagian penggeraknya.

Kapasitas bak mesin jahit umumnya adalah 1 liter minyak olie. Biasanya berkurang karena cairan olie berputar membasahi seluruh bagian dalam.

Pengecekan secara rutin maksimal setiap 3 bulan sekali, untuk mengisi cairan olie yang berkurang akibat pemakaian terus menerus dan sering. Gunakan olie khusus mesin jahit yang mempunyai kekentalan khusus. Penggunaan selain itu berakibat olie naik keatas dan mengotori kain yang dijahit serta tidak bisa di bersihkan.

Cek Kekencangan Baut Dan Mur

Setelan benang atas untuk setelan kekencangan mesin jahit

Kekencangan baut dan mur penggerak mesin jahit berpengaruh pada hasil akhir jahitan seseorang.

Bila baut dan mur terlalu longgar, benang akan kendor membuat hasil jahit tidak kencang mengikat kain atau bahan.

Sebaliknya, bila terlalu kencang setelan membuat benang mudah putus, kain mlintir atau keriting tidak rapi. 

Setiap bahan yang di gunakan untuk menjahit mempunyai setting yang berbeda beda tergantung ketebalan bahan dan sudut jahitan.

Setelan sekoci benang bagian bawa menggunakan sekoci

Setelan sekoci jahit dan setelan benang atas harus selalu di cek baut dan murnya agar mendapat hasil jahitan yang prima serta bagus setiap menggunakan bahan kain berbeda.

Ikuti Buku Panduan Penggunaan

Mengikuti dan mematuhi buku panduan adalah hal yang penting dalam bagian merawat mesin jahit industri.

Jangan pernah membuka atau membongkar bagian mesin yang tidak di ketahui cara perbaikannya, karena berakibat fatal bila salah dalam pemasangan kembali.

Operasikan mesin jahit sesuai petunjuk yang ada dalam buku dan hindari memodifikasi bagian bagian tertentu tanpa keahlian mengenai mesin jahit industri.

Hindari Terendam Air

Penggerak mesin jahit industri adalah listrik dengan daya tinggi antara 250watt hingga 600watt. Cukup untuk menyalakan penerangan dalam 1 rumah.

Bangku mesin jahit kerangkanya terbuat dari besi yang mudah menghantarkan listrik bila terjadi hubungan pendek listrik.

Menghindari mesin jahit terendam air adalah langkah pengamanan agar tidak rusak dan terjadi hubungsn pendek akibat konsleting.

Terakhir

Mesin jahit industri di peruntukkan bagi mereka yang sudah mahir dan pekerja profesional operator jahit di bidang garment dan industri tekstil.

Tidak dianjurkan digunakan untuk mereka yang masih pemula. Pilihan mesin jahit portabel adalah rekomendasi yang harus diperhitungkan ketika menjahit.

Demikian tulisan kami.




Komentar

  1. Emang beda ya mesin jahit heavy duty, berapa kali lipat produktivitasnya. Jika gunakan mesin jahit seperti ini di rumahan bakalan mubajir, kecuali digunakan untuk usaha. Kalau sekedar hobi lebih baik mesin jahit biasa aja ya ..

    Produktivitas yang tinggi ini harga unitnya juga pasti tinggi juga kan ya?

    BalasHapus
  2. Harga mesin jahit heavy duty baru antara 5juta hingga 7 juta. Untuk bekas antara 1.5 jt sampai 2.5jt. Terima kasih sudah berkomentar.

    BalasHapus
  3. Mesin jahit industri pasti diharapkan dapat bekerja optimal sehingga dapat menghasilkan produk sesuai jumlah yang diinginkan maka perlu perawatan rutin yang tak boleh lalai, baik oleh pengguna sehari hari maupun berkala oleh teknisi ya kak

    BalasHapus
    Balasan
    1. Perawatan rutin yang paling penting adalah olie mesin tidak boleh habis.

      Hapus
  4. Mesin jahit industri yang digunakan hampir 24 jam tanpa berhenti tentunya perlu perawatan berkala dan rutin agar kinerja mesin jahit industri tetap bekerja secara optimal dan maksimal.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Benar, bila rusak akan mempengaruhi rantai produksi.

      Hapus
  5. Saya baru tahu kalau mesin jahit pun ada olinya. Apakah ini untuk semua mesin jahit atau khusus bagi mesin jahit industri?

    BalasHapus
  6. Mesin terendam olie hanya untuk mesin jahit industri, karena rpmnya yang tinggi.

    BalasHapus
  7. Mesin jahit memiliki jasa yang begitu besar terutama dalam pembuatan outfit yang sering kita gunakan sehari-hari, begitu juga perawatan yang benar benar ektra yang harus kita rawat dan jaga. Akan sangat bahaya jikalau mesin jahit itu rusak dan bisa menyebabkan kerugian yg begitu besar. Terimakasih mas atas ilmu baru nya.

    BalasHapus
  8. Mesin jahit industri hanya untuk yang mempunyai usaha dan profesi di bidang jahit.

    BalasHapus
  9. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  10. Saya ga pernah pake mesin jahit sama sekali. Kok jadi penasaran pengen nyobain ya sekali" haha

    BalasHapus
  11. Belajar jahit pake mesin portabel, pasti menyenangkan.

    BalasHapus
  12. Aku sejak lama pengen punya mesin jahit listrik tapi belum tahu spec nya yang gimana untuk kebutuhan rumah tangga. Ini untuk mesin jahit industri kan? kalau mesin jahit portable yang mini itu apakah perawatannya juga sama Kak?

    BalasHapus
  13. Mesin jahit secara dasar perawatannya sama. Untuk mesin jahit portabel disarankan merk yg sudah dikenal yang after salesnya menjamin bila barang rusak atau bermasalah.

    BalasHapus
  14. Terimakasih sudah berbagi info bermanfaat tentang cara merawat mesin jahit industri.

    BalasHapus

Posting Komentar